Resep Roti Goreng Coklat Empuk Dan Lembut
Roti pada umumnya dibuat dengan cara dipanggang dalam oven sampai mengembang dan matang. Seiring dengan perkembangan zaman yang yang semakin canggih dan orang-orang lebih kreatif lagi kini dapat dibuat dengan cara digoreng, bahkan didalamnya memiliki isi dengan berbagai macam rasa bervariasi seperti isian coklat, kacanh hijau, daging, sayur bahkan tanpai isi juga ada. Rasanya juga gurih, empuk dan enak. Roti goreng ini merupakan jajanan tradisional indonesia, biasanya menjelang sore hari roti goreng ini dijajakan para pedagangnya bersama kue cakwe.
Roti goreng biasanya bisa juga disajikan saat sarapan pagi yang dipadukan dengan kopi atau teh hangat. Kelezatan rasanya memang layak diperhitungkan, apalagi dengan menggunakan bahan yang berkualitas. Maka dijamin siapapun pasti menyukainya dan berpotensi menimbulkan ketagihan, resep roti goreng coklat hasilnya bisa anda nikmati setelah anda berhasil membuatnya. Oleh karena itu bila anda tertarik ingin membuatnya, maka anda harus bersiap-siap terlebih dahulu baik itu bahan-bahan dan juga peralatan memasaknya. Simak Resep membuat roti goreng coklat berikut ini.
Bahan-bahan
- 450 gram tepung terigu (ayak)
- 50 gram tepung kentang
- 100 gram gula halus
- 2 butir telur
- 2 kuning telur
- 1 sachet ragi instan
- 150 ml air
- sedikit garam
- 150 gram coklat blok/chocolate chocochips/sesuai selera
- secukupnya gula-gula
Langkah
- Campur semua bahan kering (tepung terigu, tepung kentang, gula, garam)
- Campur ragi instan dengan air, aduk rata, diamkan selama 10 menit (biarkan ragi bereaksi)
- Campur semua bahan dan uleni sampai kalis (tidak lengket ditangan) jika masih agak keras beri sedikit air, jika terlalu lembek dan lengket tambahkan sedikit tepung
- Setelah kalis tutup wadah adonan dengan plastic wrap atau lap basah selama 1 jam (sampai adonan mengembang 2x lipat)
- Setelah itu uleni sebentar dan cetak adonan
- Setelah dicetak, biarkan adonan roti goreng selama 10 menit
- Panaskan minyak, dengan api kecil goreng adonan hingga kecokelatan
- Tiriskan roti goreng hingga dingin, lalu lelehkan coklat blok untuk topping roti goreng
- Berikan topping coklat diatas roti goreng dan berikan hiasan dengan gula-gula
Selamat mencoba
Resep by Hanny Yolanda Soegianto @ cookpad
0 Response to "Resep Roti Goreng Coklat Empuk Dan Lembut "
Post a Comment